luhanay blog Follow Dash Owner

Jumat, 27 September 2013

Aku Vs PR

Me Vs PR (Pekerjaan Rumah)
Pendidikan KewargaNegaraan - Nama Menteri-menteri Indonesia

Hari sabtu tanggal 21 september 2013
Dear Deary
                 
                Untuk hari ini, dan khususnya untuk pelajaran Pendidikan KewargaNegaraan, aku memang ingat belum mengerjakan PR. Tapi aku ingat lagi bahwa Guru-nya tidak “semenyeramkan” guru pelajaran lain, jadi aku tenang saja dan tidak ambil pusing PR itu. Santai saja, woles. Padahal teman-teman yang lain kesana-kemari mencari contekan dan berusaha membuat PR itu dalam waktu kurang dari 30 menit.
                Pelajaran Pendidikan KewargaNegaraan itu adalah pelajaran pertama untuk hari ini, dan sekarang Gurunya sudah tiba. Aku masih tidak memperdulikan tentang PR itu, karena memang Gurunya pun juga biasa, malah membahas hal lain.
                Ternyata tiba-tiba Guru itu mengatakan kalau “Sekarang kita belajar dulu, melanjutkan pembahasan materi pada pertemuan sebelumnya. Dan untuk PR nya, nanti diperiksa saat akhir pelajaran”. Mendengar itu teman-teman yang lain yang belum mengerjakan lumayan panik, termasuk aku juga sedikit lumayan panik, tapi masih bisa tertawa karena melihat teman lain panik.
                Aku biasa saja, mengikuti pembahasan materi. Temanku bilang, “Ini lihat, kamu belum mengerjakan kan?” dan memberikanku buku catatannya, “Iya, kalau begitu aku pinjam ini!” “Iya”. Aku menulis saja dari buku temanku itu.
                PR nya yaitu MENCARI NAMA-NAMA MENTERI INDONESIA. Dan aku tidak tahu kalau semua menteri tersebut ada 38 menteri, karena yang aku lihat dari buku temanku tadi hanya 10 saja.
                Saat diperiksa, Gurunya langsung bilang “Keluar!” pada teman-teman lain yang ketahuan tidak mengerkjakan, mengerjakan di sekolah, belum selesai, tidak kumplit, dan yang bilang Ketinggalan. Astaga! Dan aku juga dikeluarkan karena hanya menulis 10 menteri.
                Haha! Lucu sekali, dari 42 murid yang hadir saat itu, tersisa hanya 14 orang yang tidak dikeluarkan karena PR itu. Sedangkan 38 lainnya berkumpul diluar kelas, berusaha melengkapi PR itu dengan benar.
                Aku hanya tertawa saja, tidak juga melanjutkan PR seperti teman-teman lain. Santai saja. Tertawa, ngobrol, dan melihat sekeliling yang sepi karena yang lain masih belajar dikelas.
                Wow! Baru kali ini aku dikeluarkan dari kelas karena tidak mengerjakan PR. Bahkan dari semenjak SD pun aku tidak pernah, ini yang pertama kalinya. Aku tidak merasa panik, kecewa, marah, sakit hati, dan lainnya yang tidak enak saat itu, malah biasa aja, sumpah!.
                Aduh pengalaman ini sangat menyenangkan, mungkin tidak akan terlupakan dalam jangka waktu dekat ini. Tapi semoga pengalaman ku yang pertama kalinya ini bisa menjadi yang terakhir kalinya juga. Karena aku tidak ingin nanti perasaanku tidak enak hanya gara-gara PR. Amin.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

iklaan

SUPER JUNIOR